back button

Begini 4 Cara Memasang Sarung Jok Mobil dengan Mudah

Ditulis oleh : moservice,

27 Oct 2023

fbtwitterwhatsapp
Begini 4 Cara Memasang Sarung Jok Mobil dengan Mudah

moservice.id – Sarung jok mobil menjadi salah satu komponen interior mobil yang menjadi perhatian pengemudi.

Bukan hanya dapat mempercantik interior mobil, namun sarung jok juga mempengaruhi kenyamanan mengemudi pengemudi roda empat.

Sering kali pengemudi mengganti sarung jok dengan jok idamannya. 

Memasang jok merupakan suatu hal yang mudah, namun sangat penting bagi pengemudi agar bisa memilih jok yang sesuai dengan tipe mobil.

Berikut merupakan cara memasang sarung jok mobil berdasarkan jenisnya. 

1. Cover Jok (Sarung Jok Bertali)

Pemasangan cover jok bertujuan untuk melindungi jok bawaan mobil agar tidak mudah kotor.

Pemasangan jok ini juga termasuk yang paling mudah dan murah, namun jok tidak terlalu terlihat mewah dan elegan karena terkadang pemasangan tidak terlalu rapih dan tidak ngepres dengan body joknya.

Cara pasang jok ini hanya dengan membuka dan lalu memasangnya, ada baiknya pula cover jok dipasang dengan posisi jok datar atau sedikit kembung. 

2. Sarung Jok Permanen

Melepaskan sarung jok yang lama terlebih dahulu perlu dilakukan sebelum memasang sarung jok permanen.

Kelebihan sarung jok permanen adalah jok terlihat memiliki bentuk yang rapih, bagus dan terasa nyaman ketika dipakai. 

3. Sarung Jok Non Paten / Semi Permanen

Sarung jok ini dapat dipasang di berbagai jenis mobil dan berfungsi untuk melindungi sarung jok asli seperti cover jok.

Namun sarung jok ini terlihat lebih seperti bentuk jok aslinya. Kekurangannya hanya terdapat benjolan-benjolan di sarung jok yang lama.

Pemasangan dilakukan dengan menjahitnya pada jok yang lama sehingga tidak perlu melepas sarung jok lama seperti pada pemasangan sarung jok permanen. 

Baca Juga: Cara Mudah Membersihkan Plafon Mobil, Siapkan Bahan-bahan Ini

Tips Memasang Sarung Jok

Ketika sudah mengerti cara memasang sarung jok mobil berdasarkan jenisnya, maka berikut adalah tips yang pengemudi dapat lakukan agar pemasangan sarung jok mobil terlihat lebih bagus dan rapih seperti permanen.

1. Pilih Desain Sarung Jok

Sebelum memasang sarung jok, gunakan desain jok seperti pemasangan semi permanen.

Potongan bahan pada bagian siku-siku untuk menutup jok lama.

Pengemudi juga dapat memepetimbangkan desain jok permanen yaitu bagian kancing dapat dilakukan pada jenis mobil yang menggunakan risleting melingkar pada dudukan jok bagian tengah dan belakang.

2. Mulai dari Bagian Depan ke Belakang

Pemasangan desain ini dilakukan dengan memotong risleting lama pada salah satu bagian saja dan menyatukannya dengan yang sudah dijahit pada sarung jok yang akan dipasang. 

Masukkan sarung jok mobil baru ke dalam kursi mobil dari bagian depan.

Pastikan sarung jok mobil menutupi seluruh bagian kursi, termasuk sandaran kursi, sandaran kepala, dan bagian bawah kursi.

3. Gunakan Perekat

Gunakan tali dan karet untuk mengencangkan bagian depan, dan untuk bagian lainnya disarankan untuk menggunakan prepet perekat.

Hal ini dilakukan untuk mengencangkan dan membuat jok terlihat lebih rapih. 

4. Jahit Ulang

Menjahit sarung jok secara manual pada lekukan dan sambungan jok dapat dipertimbangkan agar sarung jok tidak bergeser.

Hanya dengan menggabungkan sarung jok lama dan kemudian tarik agar menempel. Lalu sarungkan secara menyeluruh pada jok.

Penjahitan dapat dilakukan pada sambungan tengah dan pinggir jok di sebelah kanan atau kiri dan sandaran jok. 

Hal ini dapat membuat jok lebih fit dengan body jok asli dan tidak bergeser kemana-mana.

Pilih area / Kota

Pilih Merek
Jenis Bengkel

Bengkel Rekomendasi

Moservice Logo

Situs Booking Service Kendaraan

facebook-icontwitter-iconinstagram-icon
Apa itu moservice.id?

Moservice.id adalah situs bagi pengendara mobil dan motor untuk pemesanan servis yang dilakukan secara daring dipersembahkan untuk Nasabah Adira Finance. Moservice.id bekerjasama dengan lebih dari 2300 bengkel yang tersebar di wilayah Indonesia.

Butuh Bantuan?

(021) 3190 2000