moservice.id – Aksesoris mobil yang beredar di pasaran memang sangat banyak. Bagi yang ingin menambah kenyamanan selama dalam perjalanan, ada beberapa aksesoris mobil yang patut masuk dalam daftar.
Deretan aksesoris mobil di bawah ini bakal sangat berguna saat menemui kondisi-kondisi tertentu selama dalam perjalanan. Tanpa berpanjang lebar lagi, berikut daftar aksesoris yang penting dimiliki oleh pemilik mobil.
Phone holder
Saat berkendara, Anda dilarang mengoperasikan handphone. Meskipun demikian, Anda bisa menggunakan phone holder untuk meletakkan telepon genggam Anda ketika ingin menampilkan peta perjalanan. Alat ini membuat Anda mudah mengakses peta di handphone dan bisa tetap fokus mengemudi.
Letakkan phone holder pada tempat mudah dilihat dan membuat Anda tetap nyaman. Usahakan alat ini diletakkan di bagian kabin mobil yang strategis tanpa mengganggu pandangan. Namun, perlu diingat untuk tidak bermain handphone saat berkendara. Jika perlu, cobalah untuk menepi sebentar ke pinggir jalan.
Head unit Android dan GPS
Mobil di masa sekarang telah banyak dilengkapi head unit Android. Jika Anda belum memilikinya atau head unit Anda merupakan versi lama, cobalah mengupgrade ke versi terbaru. Hal tersebut dilakukan agar fitur-fitur tersedia lebih lengkap dari sebelumnya. Sebab, pembaruan fitur biasanya cukup dibutuhkan.
Fitur utama yang ada di head unit yaitu fitur navigasi. Perangkat lunak seperti Google Map dan Waze yang melengkapinya, dapat mendukung tampilan pemetaan. Selain itu, Anda juga bisa menggunakan fitur navigasi berbasis Global Positioning System (GPS). Alat GPS cukup tepat menunjukkan arah dan posisi.
Baca juga: Lima Cara Merawat Radiator Mobil agar Tidak Overheat
Harga GPS memang tidak terbilang murah. Akan tetapi, alat ini sangat berguna menampilkan peta lebih detail daripada menggunakan handphone. Apalagi jika pergi ke tempat yang kurang familiar, tentu dibutuhkan GPS agar bisa mengakses peta perjalanan ke tempat tersebut.
Charger USB
Masih berkaitan dengan peralatan elektronik, aksesoris mobil selanjutnya yang perlu ada yakni charger USB. Saat ini tersedia banyak model perangkat charger USB. Usahakan pilihlah charger USB yang mempunyai lebih dari satu slot sehingga bisa digunakan untuk mengisi baterai beberapa device.
Alat kebersihan
Satu paket alat kebersihan terdiri dari tempat sampah mini, portable vacum cleaner, dan purifier. Masing-masing berguna membantu mobil Anda selalu bersih.
Alat keamanan
Selain bersih, Anda perlu memperhatikan keamanan mobil. Saat bepergian, tidak selamanya mobil berada dalam pantauan mata. Sepasang alat keamanan seperti kamera mobil dan GPS Tracker perlu dipasang sebagai antisipasi jika terjadi hal yang tak diinginkan.
Organizer
Organizer atau disebut tempat untuk menata barang-barang di mobil. Perlengkapan ini tersedia mulai dari bentuk yang kecil tipis, kotak, dan besar. Model organizer yang kecil tipis digunakan untuk menyimpan kartu-kartu penting, seperti karcis parkir, kartu tol, dan sebagainya. Biasanya terletak di bagian sun visor.
Adapun yang berbentuk kotak berguna untuk menyimpan makanan ataupun camilan bawaan Anda. Biasanya ini terletak di bagian belakang kursi mobil. Sementara yang bentuknya paling besar, terletak di bagasi dan digunakan untuk menyimpan dongkrak, kunci mekanik penting, dan sebagainya.
Pompa ban elektrik
Pompa ban elektrik bisa menjadi solusi jika ban tiba-tiba bocor di jalan. Jika kebetulan ban serep yang akan digunakan juga kurang angin, maka pompa ban elektrik ini akan sangat membantu. Pompa ban elektrik sangat praktis karena ukurannya yang kecil dan harganya pun cukup terjangkau.