back button

10 Cara Membersihkan Filter AC Mobil dengan Mudah dari Rumah

Ditulis oleh : moservice,

02 Jun 2023

fbtwitterwhatsapp
10 Cara Membersihkan Filter AC Mobil dengan Mudah dari Rumah

moservice.id – Filter AC berfungsi menyaring udara yang masuk ke kabin sehingga udara di kabin terasa nyaman dan bersih saat dihirup.

Pemilik mobil setidaknya harus mengganti filter AC setiap 6 bulan atau jika mobil sudah menempuh total jarak 10.000 kilometer.

Jika tidak dibersihkan dan diganti secara rutin, maka aliran udara ac mobil bisa terganggu terhambat dan membuat AC mobil menjadi tidak dingin dan berbau tidak sedap. tidak dingin dan menjadi penyebab ac mobil bau.

Bila Anda merasa bahwa ac mobil sudah tidak dingin dan ingin membersihkannya sendiri, Anda bisa mencobanya sendiri karena proses pembersihan filter ac mobil tidak terlalu sulit.

Lalu, bagaimana cara membersihkan filter AC mobil? Berikut langkah-langkahnya.

1. Matikan Mesin dan AC Mobil

Hal pertama yang harus dilakukan sebelum mebersihkan filter ac mobil adalah memastikan bahwa mesin dan ac mobil sudah dalam keadaan mati atau tidak menyala.

Tujuannya agar komponen ac mobil dan kelistrikan lainnya tidak mengalami korsleting listrik saat proses pembersihan.

2. Buka Dashboard Mobil

Setelah melakukang langkah pertama, sekarang coba buka laci pada dashboard mobil.

Caranya dengan menariknya ke atas dari sisi sebelah kiri, kemudian lanjut ke kanan hingga laci terlepas secara sempurna.

Lakukan secara hati-hati agar tidak ada yang rusak atau patah.

3. Buka Penutup Filter dengan Hati-Hati

Biasanya, filter ac akan dikunci dengan baut sebagai penyangganya. Anda bisa mencoba membuka baut pada dudukan yang ada disekitar filter untuk mengangkatnya keluar.

4. Ingat Lokasi Kompartemen Filter AC

Ketika laci sudah berhasil dibuka, akan terlihat kompartemen filter dan blower AC. Letak keduanya saling bertumpuk.

Namun, filter AC biasanya berada di bagian atas. Ingat posisinya agar tidak salah mengambil kompartemen dan proses pemasangan kembali filter AC.

5. Segera Keluarkan Filter AC

Sekarang waktunya mengeluarkan filter AC dengan membuka sistem pengunci berbentuk knop di bagian sisi boksnya.

Jika boks filter AC sudah terbuka, Anda akan melihat komponen ini. Biasanya warna putih. Jadi pastikan kalau memang itu filter AC.

Beberapa mobil mungkin memiliki dua filter, jadi pastikan untuk memeriksa dan membersihkan keduanya jika ada.

Keluarkan filter AC secara perlahan. Mengapa harus perlahan? Biasanya sudah banyak debu yang menempel di komponen tersebut.

Jangan mengeluarkannya secara cepat karena debu yang menempel di filter bisa berantakan. Jika sudah dikeluarkan, saatnya memulai proses pembersihan.

6. Mulai Bersihkan Filter AC

Gunakan sikat lembut atau vakum untuk menghilangkan debu dan kotoran yang menempel pada filter.

Dalam proses pembersihan, Anda bisa mengetok bagian filter ac mobil ke permukaan untuk menghilangkan debu dan kotoran yang masih terperangkap pada jaring filter.

Jika memiliki compressor, sebenarnya sangat membantu karena alat itu dapat meniup debu dari arah bawah filter AC. Opsi lain dari kompresor adalah vacuum cleaner.

Namun, pastikan Anda menggunakan tekanan udara yang sesuai agar tidak merusak ataupun merobek jaring filter ac mobil.

Baca juga: Begini Cara Merawat Kaca Mobil agar Terhindar dari Goresan

7. Jangan Basahi Jaring Filter dengan Air

Ada catatan yang harus diingat ketika proses pembersihan. Jangan merendam atau mencuci filter AC dengan air sabun.

Alasan utamanya adalah bulu halus di bagian filter yang mampu menangkal debu akan hilang.

Akhirnya, filter AC tidak akan bekerja maksimal walau sudah dibersihkan. Jadi, hati-hati dalam proses pembersihan.

8. Periksa Kondisi Filter Setelah Dibersihkan

Disarankan untuk memeriksa kembali apakah ada kerusakan atau tidak? Apakah kondisi filter masih dalam keadaan normal atau sudah aus.

Bila kondisi filter sudah tidak memungkinkan digunakan, seperti terdapat robek pada bagian jaring ataupun sudah aus, disarankan untuk menggantinya dengan filter ac yang baru agar tidak menimbulkan masalah.

9. Pasang Kembali Filter AC

Setelah filter dibersihkan dan dikeringkan, pasang kembali filter ke tempatnya dengan benar.

Pastikan filter terpasang dengan rapat dan jangan lupa untuk mengecangkannya dengan baut agar tidak lepas.

Jika sudah, masukkan kembali ke dalam boks. Kemudian tutup laci dan kembalikan semuanya dalam kondisi semula.

10. Hidupkan Mesin dan Nyalakan AC Mobil

Langkah terakhir, Anda bisa mencoba menghidupkan ac mobil dan melihat apakah ada perbedaan setelah dibersihkan atau tidak.

Jika kondisinya masih sama bahkan cenderung mengalami penurunan performa, Anda bisa mencoba membawanya ke bengkel mobil terdekat untuk dicek.

Moservice sebagai platform booking bengkel mobil secara online, bisa membantu Anda menemukan layanan service ac mobil yang paling terdekat dengan lokasi Anda saat ini.

Nikmati berbagai promo service ac mobil yang bisa Anda gunakan di berbagai bengkel rekanan Moservice yang ada di seluruh Indonesia.

Yuk, percayakan service rutin kendaraan Anda pada Moservice.

Pilih area / Kota

Pilih Merek
Jenis Bengkel

Bengkel Rekomendasi

Moservice Logo

Situs Booking Service Kendaraan

facebook-icontwitter-iconinstagram-icon
Apa itu moservice.id?

Moservice.id adalah situs bagi pengendara mobil dan motor untuk pemesanan servis yang dilakukan secara daring dipersembahkan untuk Nasabah Adira Finance. Moservice.id bekerjasama dengan lebih dari 2300 bengkel yang tersebar di wilayah Indonesia.

Butuh Bantuan?

(021) 3190 2000